Pos oleh :

Rumah ZIS UGM

Pembukaan dan Perpanjangan Beasiswa dan Relawan RUMAH ZIS UGM Angkatan 33

Beasiswa RUMAH ZIS UGM merupakan beasiswa bantuan kuliah yang diperuntukkan bagi mahasiswa/i aktif D4 dan S1 Universitas Gadjah Mada dengan latar belakang ekonomi kurang mampu. Sejak dibuka pertama kali hingga tahun 2023 sudah lebih dari 2000 mahasiswa menjadi penerima beasiswa ini. Masa penerima beasiswa berlangsung selama 1 semester dan dapat diperpenjang di semester berikutnya.

Relawan merupakan kegiatan sukarela untuk menyalurkan zakat yang dibuka untuk mahasiswa dari seluruh kampus di D.I. Yogyakarta. Kegiatan penyaluran zakat dilakukan setiap awal bulan kepada kurang lebih 250 Mustahik di D.I. Yogyakarta. Mahasiswa/i penerima beasiswa dan mahasiswa/i relawan diharapkan setelah lulus dan sukses bekerja, masih memiliki kepedulian terhadap kaum dhuafa kurang mampu dengan menunaikan zakat, infaq, maupun sedekah lainnya. read more

Perayaan Kurban di Masjid Kampus UGM: Menguatkan Kebersamaan

Selasa (18/06) bertepatan dengan hari raya kurban 1445 hijriah, halaman utara Masjid Kampus UGM dipenuhi dengan semangat kebersamaan dan kekhidmatan. Kolaborasi yang solid antara Masjid Kampus, Jama’ah Shalahuddin, dan RUMAH ZIS menciptakan sebuah perayaan kurban yang bukan hanya ritual keagamaan, tetapi juga ajang untuk memperkuat silaturahmi dan kepedulian sosial di kalangan civitas akademika dan masyarakat sekitar.

Tahun ini, penerimaan hewan kurban dilakukan secara satu pintu, sehingga lebih terarah dan terpusat. Akibatnya, perolehan hewan kurban meningkat drastis dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Publikasi yang dilakukan oleh beberapa lembaga secara bersamaan juga semakin lancar, memungkinkan lebih banyak shohibul kurban untuk berpartisipasi di Masjid Kampus UGM. read more

YUK BERKURBAN BERSAMA DI UGM🐄🐐

Idul Adha tahun 1445 Hijriah kali ini kami bersama Masjid Kampus UGM, Masjid Mardliyyah Islamic Center UGM, Jama’ah Shalahuddin UGM serta Panitia Sajadha membuka kesempatan berkurban bersama di UGM.🌙

Daging kurban akan didistribusikan kepada 400 mustahik keluarga dhuafa di D.I. Yogyakarta dan desa mitra di Dusun Suruh, Desa Hargomulyo, Kecamatan Gedang Sari, Gunung Kidul.✨

Saat ini jumlah hewan kurban telah terkumpul 6 ekor Sapi dan 30 ekor Kambing/Domba. Yuk #SahabatZISWAF segera ikut berpartisipasi! 💯 read more

Laporan Penyaluran Ramadhan 1445 H

Alhamdulillah penyaluran bulan Ramadhan tahun 1445 Hijriah mengalami kenaikan jumlah penerima manfaat (mustahik) yaitu dari 1515 orang mustahik di Ramadhan tahun lalu, menjadi 2158 orang mustahik di Tahun ini. 💙

Jazzakumullah khairan katsiraan atas zakat maal, zakat fitri, dan fidyah yang telah #SahabatZISWAF salurkan melalui RUMAH ZIS UGM. 🫶

Laporan Penghimpunan Ramadhan 1445 H

Alhamdulillah penghimpunan bulan Ramadhan tahun ini naik 2 kali lipat dari bulan Ramadhan tahun lalu, yaitu Rp380.188.900,- menjadi Rp772.872.285,-. Selain itu jumlah donatur kebaikan juga bertambah dari 907 orang menjadi 1205 orang di bulan Ramadhan tahun ini. 🤩

Jazzakumullah khairan katsiraan atas zakat maal, zakat fitri, dan fidyah yang telah #SahabatZISWAF salurkan melalui RUMAH ZIS UGM. 🫶

Ja

Penyaluran Zakat Fitri Ramadhan 1445 H

Syukur alhamdulillah, RUMAH ZIS UGM berhasil menghimpun zakat fitri sejumlah 128,2kg zakat fitri beras dan Rp11.440.000,- berupa uang tunai. Beras zakat fitri tersebut merupakan titipan dari para Muzaki yang langsung datang ke kantor maupun konter zakat RUMAH ZIS UGM yang ada di Masjid Kampus UGM dan Masjid Mardliyyah Islamic Center UGM.

Zakat fitri berupa beras telah tersalurkan sebelum pelaksanaan sholat idulfitri yaitu tanggal 9 April 2024 atau H-1 lebaran. Seluruh beras disalurkan kepada mustahik dhuafa di sekitar kampus UGM. read more

Penerimaan Zakat Fitri dan Fidyah Ramadhan 1445 Hijriah

Assalamu’alaikum #SahabatZISWAF, kami menerima dan menyalurkan dana zakat fitri, zakat maal, fidyah maupun donasi lainnya. Sahabat dapat melakukan pembayaran melalui QRIS atau nomor rekening kami:

Bank Syariah Indonesia a.n. RZIS UGM
7755 22333 8
Bank Muamalat a.n. UPZ UGM
535 000 9933

Kami akan salurkan kepada Mustahik di D.I. Yogyakarta yang dapat sahabat lihat pada peta kami: rumahzis.ugm.ac.id/peta-mustahik

Terima kasih, semoga sahabat dalam keadaan sehat selalu. Aamiin. 😇✨

Hasil Seleksi Beasiswa PTH dan Relawan Angkatan 32

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Alhamdulillah pendaftaran dan seleksi beasiswa PTH dan Relawan angkatan 32 pada semester genap 2023/2024 telah selesai dilaksanakan. Jumlah mahasiswa dan mahasiswi yang lolos beasiswa PTH sejumlah 138 pendaftar dan lolos relawan sejumlah 55 pendaftar. Selanjutnya kepada mahasiswa dan mahasiswi yang lolos diwajibkan hadir pada pertemuan berikut:

Pengarahan PTH dan Relawan
Hari/tanggal : Selasa, 5 Maret 2024
Jam : 15.30 WIB – 17.30 WIB
Tempat : Ruang Utama Masjid Kampus UGM (Offline) read more

Pembukaan Beasiswa Asrama Putra RUMAH ZIS UGM

Asrama Mahasiswa PIB UGM (Program Indekos Beasiswa bagi Mahasiswa Universitas Gadjah Mada) bekerja sama dengan RUMAH ZIS UGM membuka pendaftaran beasiswa asrama bagi mahasiswa muslim UGM. Beasiswa asrama PIB merupakan program yang dirancang oleh salah satu donatur yang kemudian dikolaborasikan dengan kegiatan kemasyarakatan di RUMAH ZIS UGM.

Asrama putra PIB UGM berlokasi di Jalan Manggis CT VIII, Karangwuni, Caturtunggal, Depok, Sleman, D.I. Yogyakarta. Lokasi yang sangat dekat dengan kampus membuat mahasiswa lebih mudah berkegiatan di Kampus UGM. Asrama mahasiswa ini gratis dan diperuntukan bagi mahasiswa muslim di UGM. Berkapasitas 12 orang, saat ini asrama PIB membuka kesempatan bagi 4 (empat) mahasiswa untuk ikut bergabung dan berdinamika bersama. read more