Puasa Ramadhan merupakan kewajiban bagi setiap muslim yang mampu menjalankannya. Namun, bagi mereka yang tidak dapat berpuasa karena alasan tertentu, seperti sakit berkepanjangan atau usia lanjut, syariat memberikan solusi berupa fidyah.
Apa itu fidyah?
Fidyah adalah kompensasi yang diberikan oleh seseorang yang tidak dapat berpuasa dengan cara memberi makan orang miskin. Dalam praktiknya, fidyah dapat diberikan dalam bentuk makanan atau sejumlah uang yang setara dengan harga satu kali makan per hari.
Berapa besaran fidyah?
Pada tahun 2025 di RUMAH ZIS UGM, fidyah ditetapkan sebesar Rp30.000 per hari sesuai dengan standar harga makanan yang layak.
Mengapa Membayar Fidyah di RUMAH ZIS UGM?
β
Mudah β Cukup transfer dan fidyah Anda akan kami salurkan kepada yang berhak.
β
Tepat Sasaran β Fidyah Anda akan diberikan kepada fakir miskin dan mereka yang benar-benar membutuhkan.
β
Sesuai Syariat β Penyaluran fidyah dilakukan sesuai dengan ketentuan Islam.
Cara Membayar Fidyah
β
Anda dapat membayarkan fidyah secara online melalui rekening / QRIS kami. (klik disini)
β
Atau anda juga dapat membayar secara langsung di kantor RUMAH ZIS UGM pada hari Senin-Jum’at pukul 08.00 – 16.00 WIB.
Mari tunaikan fidyah dengan penuh keikhlasan dan pastikan hak saudara-saudara kita yang membutuhkan terpenuhi. Informasi lebih lanjut: WhatsApp 085643219696.